Unlimited Production

SYNOPSIS

Seorang suster bernama Mila (Acha Septriasa) diminta mengobati seorang pasien bernama Sulastri (Jajang C. Noer) di rumahnya. Namun nahas saat Mila tiba, Sulastri yang harus dirawatnya telah meninggal dunia. Alhasil, Mila hanya bertemu dengan anak pasien tersebut bernama Radit (Zack Lee). Radit meminta Mila untuk menjaga jenazah sang ibu yang sudah dikafankan (seperti pocong). Sementara, Radit harus mengurus pemakaman. Di rumah itu, selain Radit yang masih hidup, ada Novi (Aqilla Herby), adik Radit yang masih kecil dan menggunakan kruk karena kaki kanannya cacat. Sejak kedatangan ke rumah tua itu, Mila sebenarnya sudah terjebak ke dalam dunia roh. Baik Radit, Novi, dan Sulastri nyatanya sudah meninggal sejak lama. Roh mereka menggunakan tubuh orang-orang yang masih hidup dan pocong tersebut menginginkan kematian Mila.

PRODUCTION NOTES

RELEASE DATE
October 25, 2018

Producer

Director
Hadrah Daeng Ratu

Cast
Acha Septriasa, Zack Lee, Jajang C. Noer, Aqila Herby, Dewi Irawan

Watch on
(Not available on streaming platforms)